Samsung Galaxy Z Fold4 adalah ponsel lipat generasi terbaru


 

"Di buat dengan kolaborasi bersama mitra kelas dunia kami, generasi terbaru dari perangkat foldable ini menawarkan  menaarkan pengalam perangkat mobile tak tertandingi yang menjawab kebutuhan akan pengguna kami yang paling dinamis," ujar TM Roh selaku President and Head of Mobile Experience Business Samsung Electronics, dikutip Rabu (11\8\2022).
Samsung Galaxy Z Fold4 adalah smartphone unik yang tentunya penerus dari seri Fold terdahulu dan sesuai dengan namanya ini adalah seri fold yang keempat yang diluncurkan oleh Samsung pendahulunya yang fold sudah kami anggap sebagai foldable smartphone.

Samsung Galaxy Z Fold4 ini berbobot 263 gram dengan desain layar yang dibuka seperti buku
Jika layar tertutup ukuran dimensinya 67,1 x 155,8mm, sementara kalau layar terbuka ukuran dimensinya 130 x 155,1 x 6,3mm.
Layar tertutup Samsung Galaxy Z Fold4 berjenis Dynamic AMOLED 2x berukuran 6,2 inci, resolusi HD+ atau 2316 x 904 piksel, refrash rate adaptif 120Hz, dan rasio berukuran 23,1:9.
Sementara layar utama yang terbuka berjenis Dynamic AMOLED 2x berukuran 7,6 inci, resolusi QXGA+ atau 2176 x 1812 piksel, adaptif refresh rate 120Hz, dan rasio 21,6:18, dikarenakan ada layar cover dan utama, maka ada dua kamera depan di Samsung Galaxy Z Fold4.
Untuk kamera depan di layar cover berukuran 10MP, sedangkan kamera depan di layar utama 4MP.
Sementara bagian belakang mencakup kamrea utama 50MP dengan OIS, kamera ultrawide 12MP, dan kamera telefoto 10MP.

Samsung Galaxy Z Fold4 di perkuat dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen dengan peningkatan benchmark jauh lebih unggul ketimbang Snapdragon 8 Gen 1.
Galaxy Z Fold4 sendiri mempunyai fitur User Inferface One UI berlapis di atas Android 12, yang dapat memudahkan penggunanya untuk dapar berinteraksi dengan aplikasi, konten, dan fungsi perangkat yang di dukung oleh jaringan 5G, seperti sistem keamanan pemindai jari (fingerprint) Bluetooth 5.2, Wi-Fi 802.11, NPC< GPS< dan USB-C.

Unruk mengoptimalkan pengguna dalam menggunakan fitur tersebut, Samsung bahkan menambahkan menu taskbar baru, sehingga pengguna dapat dengan cepat beralih antar aplikasi, Fitur ini juga cocok untuk pengguna yang gemar melakukan multitasking layar terpisah.

Untuk penyimpanan Samsung menghadirkan beberapa kapasitas penyimpanan dengan RAM 12GB dan penyimpanan internal 256GB, 512GB 1TB.

Sedangkan untuk baterai Samsung Z Fold 4 berkapasitas 4.400 mAh dengan pengisian daya 25W dan sudah di dukung fast charging yang hanya memerlukan waktu 30 menit untuk melakukan pengisian daya penuh.

Samsung Galaxy Z Fold 4 diketahui memiliki harga yang lebih murah dari generasi sebelumnya. Di pasar Global Samsung Galaxy Fold 4 di banderol mulai 1799 AS dolar AS atau sekitar Rp 26,3 juta. (dengan satuan USD 14,661)

Sementara di Indonesia Samsung Galaxy Z Fold 4 menaarkan tiga macam pilihan harga yang disesuaikan dengan ukuran penyimpanan bawaan ponsel. Untuk harga Samsung Galaxy Z fold 4 12GB + 256GB di Indonesia di banderol Rp 24.999.000. Sementara Samsung Galaxy Z Fold 4 12GB + 512GB dipatok Rp 26.999.000. dan terakhir Galaxy Z Fold 4 ukuran 12GB + 1TB dijual sehrga Rp 30.999.000.

0 Response to "Samsung Galaxy Z Fold4 adalah ponsel lipat generasi terbaru"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel